Kasat Lantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta,Sosialisasikan Kamseltibcarlantas

    Kasat Lantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta,Sosialisasikan Kamseltibcarlantas

    TANGERANG - Satlantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang mengajak para pengemudi taksi online untuk bersama-sama menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu-lintas.

    Pesan tersebut disampaikan oleh Kasat Lantas Kompol Bernard Bachtera Saragih dalam kegiatan sosialisasi terkait kamseltibcarlantas di area parkir Terminal 3 Bandara Soetta, Tangerang, Banten, Rabu (7/2).

    "Diimbau agar melengkapi surat surat kendaraan, tidak melawan arah serta melaksanakan pengecekan kendaraan secara berkala agar tidak terjadi kendala di perjalanan, " imbau Bernard di lokasi kegiatan.

    Lebih jauh, Bernard juga mengingatkan para pengemudi taksi agar lebih berhati-hati dalam berkendara lantaran telah memasuki musim penghujan yang membuat kondisi jalan licin serta bisa menyebabkan kecelakaan.

    "Gunakan sabuk pengaman, tidak bermain HP saat berkendara, jika menerima telpon agar berhenti sejenak di tempat yang aman. Utamakan kenyamanan dan keselamatan customer, " tandasnya.

    Selain itu, Bernard juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjadi pelopor keselamatan dan ketertiban dalam berlalu-lintas di jalan raya maupun di jalan tol.

    "Utamakan keselamatan dalam berkendara. Ingat, keluarga tercinta telah menanti di rumah, " pesan Bernard didampingi wakilnya AKP Tugiyo, Iptu Agung, Ipda Sumbodo, Briptu M Setya Hevi.

    Terakhir, dirinya juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama menjadikan Bandara Soetta sebagai rumah bersama yang aman, nyaman dan damai serta sejuk jelang pesta demokrasi.

    "Mari bersama-sama kita jadikan Bandara Soetta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman serta damai khususnya jelang Pemilu 2024, " pungkas Bernard. (Hms/Hadi)

    kasat lantas polresta bandara soekarno-hatta sosialisasi kamseltibcarlantas
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Babhinkamtibmas Polsek Legok Polres Tangerang...

    Artikel Berikutnya

    Wakapolresta Bandara Soetta Pimpin Apel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan

    Ikuti Kami